Populer

Cari Blog Ini

Music Listening

Translate

Selasa, 22 Maret 2016

Benarkah Sayur Kangkung Adalah Obat Tidur Terbaik ?

Benarkah Kangkung Obat Tidur Terbaik ?Beberapa diantara Anda, mungkin percaya kalau makan sayur kangkung akan mudah mengantuk.
Ada juga yang bilang, kangkung adalah obat tidur terbaik. Benarkah demikian?


026538900-1417660748-dsc.jpg

Dalam buku yang ditulis oleh para ahli di bidang teknologi pangan dan nutrisi, Nutrifood yang berjudul 101 Mitos Kesehatan ternyata dijelaskan fenonema tersebut. Dijelaskan bahwa makan kangkung belum tentu menyebabkan kantuk.

"Beberapa pakar telah mengamati kebiasaan di negara-negara pengonsumsi kangkung, Mapaysia, Brunei, Thailand dan termasuk di Indonesia. Mereka menyebutkan, secara tradisional, konsumsi kangkung dilakukan untuk meringankan gejala susah tidur. Sayangnya, belum ada uji klinis yang menguji efek konsumsi kangkung terhadap rasa kantuk," tulis buku tersebut.

Kendati demikian, buku ini menyebutkan, kangkung mungkin bisa membuat Anda mengantuk karena sayuran ini mengandung mineral kalium dalam jumlah banyak atau sekitar 175 miligram dalam satu cup kangkung. Makanan tinggi kalium ini dapat mengurangi tekanan darah sehingga efek mengantuk bisa dirasakan sebagian orang.

Selain itu, penelitian di bidang kronobioloi menemukan bahwa secara alami manusia akan merasa mengantuk di siang hari, setelah pukul 1 siang. Ini karena mereka cenderung mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat, apalagi yang indeks glikemiknya tinggi.

Tp, menurut pengalaman pribadi saya (Azmirza El-Banjary ) tiap kali saya meng-konsumsi Sayur Kangkung, memang setelahnya menimbulkan rasa Kantuk , bagaimana dgn anda ?

Semoga info ini Bermanfaat .

2 komentar:

  1. wah, seaindai nya emang bisa bikin ngantuk. bakal makan kangkung kalo ga bisa tidur. Mustho El-Cybertoniany :D

    BalasHapus
  2. Iya gan, tp tergantung orangnya jg sih, klo ane pribadi emang iya, setelah mengkonsumsi sayur kangkung , di masak tumis atau apa saja, pasti cepat tidur , yg biasanya tidur jam 12 mlm, setelah makan kangkung tidur lbh cepat sekitar jam 9 an ....

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentar anda disini dan harap gunakan Kata-Kata yg Sopan!....................